KBRN, Baubau: Polres Baubau mulai H-7 Lebaran Idul Fitri 1442 H/2021 M menggelar Operasi Ketupat Anoa 2021.
Kapolres Baubau, AKBP Rio Tangkari, Kamis (6/6/2021), mengatakan, operasi yang akan berlangsung selama 12 hari kedepan ini akan fokus pada pengamanan perayaan hari raya idul fitri sekaligus melakukan upaya-upaya mencegah meningkatnya kasus Covid-19.
Dalam Operasi Ketupat Anoa 2021 ini disiagakan 24 Pos pengamanan, terdiri dari 1 pos terpadu di Panti Kamali, Pos pengamanan pusat perbelanjaan di 5 lokasi (Umna Rijoli, Pasar Wameo, Pasar Laelangi, pasar karya nugraha, Lippo Plaza Buton).
Pos pengamanan lokasi wisata 10 lokasi (permandian litle bali, batu sori, bali blessing, banyu biru, kelapa gading, hutan pinus samparona, benteng keraton buton, pantai nirwana, pantai mutiara, dan pantai katembe).
Pos Pelayanan Port Transportasi (Pos Yan Pelabuhan Feri Batulo, Pelabuhan Murhum, Bandara Betoambari, Pelabuhan Feri Wamengkoli).
Selain itu juga dibentuk Pos check point atau penyekatan mudik di 4 lokasi perbatasan, (Perbatasan Buteng-Muna di Desa Lakapera, perbatasan Baubau-Buton di Kecamatan Bungi, Perbatasan Baubau-Buton di Kecamatan Sorawolio dan perbatasan Baubau-Buton Selatan di Kecematan Betoambari).
“Diharapkan dengan personel yang mendekatakan pada sentra-sentra layanan, sentra yang menjadi konsentrasi masyarakat diharapkan perayaan Idul Fitri maupun kegiatan lainnya bisa berjalan dengan baik dan diamankan oleh petugas,” harapnya.
Terkait pelarangan mudik, Rio mengimbau masyarakat Baubau yang di luar daerah untuk menahan diri tidak mudik, demikian halnya yang saat ini di Baubau agar tetap berada tempat. Silaturahmi bersama keluarga saat lebaran dapat dilakukan secara virtual agar mengurangi resiko terpapat virus corona.
“Lebih baik tahun ini kita rayakan dengan cara-cara lain misalnya secara virtual, video call untuk menyampaikan ungkapan hari raya ini,” terangnya.
Sementara itu terkait jumlah personel yang terlibat dalam operasi tersebut seluruhnya berjumlah 417 orang yang terdiri dari personel TNI/Polri dan sejumlah instansi terkait. (imr)