(Oleh: Bella & Shofia – Komunikasi IPB)
Belajar di Radio Suara Salatiga tidak hanya belajar apa yang ingin diketahui saja. Banyak sekali informasi-informasi yang didapatkan selain dunia broadcasting radio. Kita dapat bertukar banyak informasi dengan para staff dan penyiar disana. Meskipun sering berbenturan dengan waktu, tapi proses magang tetap lancar. Menurutku Radio Suara Salatiga adalah tempat yang sangat menyenangkan bahkan para staff dan penyiarnya sangat bersahabat sehingga membuat program magang menjadi sangat nyaman.
Kegiatan harian penuh dengan perencanaan, selain itu ada hal yang baru telah aku temukan. banyak yang menyebutnya belajar harus fokus dan terus, namun disini dikemas belajar tetap menyenangkan. berbagai narasumber kami berkesempatan menjumpai dan memberikan pelayanan. Kegiatan yang seru salah satunya bernama “On Air Preparation”. Yakni persiapan peralatan sebelum siaran dilaksanakan. Banyak alat yang kami belum tahu namanyakita belajar menata.