Salah satu aktor senior asal Korea Selatan, Kim Won Hae dinyatakan positif mengidap COVID-19.
Pada hari Kamis (20/08), agensi Double SG Company yang menaungi aktor Kim Won Hae menyampaikan kabar mengejutkan tersebut kepada penggemar.
Agensi menyatakan, “Kim Won Hae hari ini dinyatakan positif COVID-19. Setelah mendapatkan hasil tes, kami telah membatalkan seluruh jadwalnya. Saat ini ia sedang menjalani karantina dan kami akan memindahkannya ke rumah sakit setelah ruangannya siap.”
Kim Won Hae diketahui sebagai anggota dari grup teater ‘Jjamppong’, yang mana salah satu anggotanya, Seo Sung Jong juga telah dinyatakan positif mengidap COVID-19 pada hari Rabu (19/08) kemarin.
Kim Won Hae merupakan seorang aktor senior yang sudah membintangi banyak drama populer di Korea Selatan, mulai dari ‘Elegant Friends’, ‘Chocolate’, ‘Melting Me Softly’, ‘Strong Woman Do Bong Soon’, ‘Hwarang’, ‘Signal’ dan masih banyak lagi.
Semoga bisa segera pulih Kim Won Hae! (www.kpopchart.net)
The post Aktor Senior Kim Won Hae Dinyatakan Positif COVID-19 appeared first on Kpop Chart.