
Kim Sang Hyuk Click B dan Song Da Ye telah resmi bercerai setelah mempertahankan pernikahan mereka selama satu tahun.
Seperti diberitakan sebelumnya, idol generasi pertama dan bintang ulzzang ini telah mengajukan gugatan cerai pada bulan April lalu, dan setelah 1 tahun 4 bulan menikah, keduanya telah resmi bercerai setelah menyepakati penyelesaian perceraian.
Menurut laporan pada tanggal 18 Agustus, kedua belah pihak telah mencapai kesepakatan damai, tetapi mereka tidak menjelaskan rincian tambahan tentang kesepakatan tersebut.
Kim Sang Hyuk menyatakan, “Dua orang yang kekurangan bertemu dan berusaha keras untuk hidup bersama dengan baik. Seharusnya kami hidup dengan baik dengan mengobati luka satu sama lain, tetapi aku minta maaf karena tidak menunjukan kebahagiaan kami bersama.”
“Aku pikir ini semua salahku. Aku merasa berat karena aku pikir ada lebih banyak hal yang tidak bisa aku lakukan daripada yang bisa kulakukan. Aku meminta maaf karena memberi tahu kalian tentang kabar tak menyenangkan ini.”
Dalam berita terkait lainnya, agensi Kim Sang Hyuk telah membantah rumor bahwa adanya kekerasan dalam rumah tangga mereka yang menyusul kabar perceraiannya. (www.kpopchart.net)
The post Hanya Berumur Satu Tahun, Pasangan Kim Sang Hyuk Dan Song Da Ye Telah Resmi Bercerai appeared first on Kpop Chart.