Big Hit Entertainment mendapatkan pemasukan dalam jumlah yang fantastis pada kuartal ke-3 tahun 2020.

Menurut data yang dirilis oleh agensi, pada kuartal ke-3 Big Hit Entertainment berhasil membukukan penjualan hingga 190 miliar Won, keuntungan bisnis sebesar 40 miliar Won, dan keuntungan bersih sebesar 27,2 miliar Won.

Jumlah pendapatan tersebut masing-masing mengalami peningkatan drastis sebesar 54%, 73% dan 92% dibandingkan dengan pendapatan pada kuartal ke-3 tahun 2019 lalu.

Selain itu, bila dibandingkan dengan pendapatan pada kuartal ke-2 tahun 2020, maka jumlah penghasilan tersebut mengalami peningkatan sebesar 22%, 38% dan 51%.

Big Hit Entertainment menyampaikan, “Penjualan album sangat kuat dan penjualan merchandise juga meningkat signifikan. Akuisisi terhadap Pledis Entertainment berperan besar dalam meningkatkan penghasilan perusahaan pada kuartal ke-3,” ungkap agensi. (www.kpopchart.net)

The post Pemasukan Big Hit Meningkat Drastis di Kuartal Ke-3 Usai Akuisisi Pledis appeared first on Kpop Chart.

About Post Author

Bagikan Dengan Sekali Klik: