Salah satu aktris asal Korea Selatan, Oh In Hye telah dinyatakan meninggal dunia.
Berita sebelumnya menyebutkan bahwa aktris Oh In Hye ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di rumahnya pada pukul 5.00 KST hari Senin (14/09).
Setelah dilakukan prosedur CPR (Resusitasi jantung paru) di kediamannya, Oh In Hye langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Saat itu perwakilan dari Kantor Polisi Incheon Yeonsu mengatakan, “Detak jantung dan denyut nadi aktris Oh In Hye sudah kembali.”
Polisi juga menjelaskan, “Kami menduga bahwa Oh In Hye melakukan percobaan bunuh diri. Kami masih belum menyelidiki orang-orang di sekitarnya, jadi kami masih belum mengetahui rinciannya.”
Meski detak jantung dan denyut nadinya sempat kembali, pada malam harinya nyawa aktris Oh In Hye tidak dapat tertolong. Ia dinyatakan meninggal dunia pada usianya yang ke-36 tahun.
Berdasarkan permintaan pihak keluarga, pemakaman aktris Oh In Hye akan digelar secara tertutup di Inha University Hospital pada 16 September mendatang.
Turut berduka cita terhadap pihak keluarga dan kerabat Oh In Hye yang ditinggalkan. (www.kpopchart.net)
Bagi kamu yang merasakan gejala depresi dengan pemikiran untuk bunuh diri, segera konsultasikan ke psikolog, psikiater, atau klinik kesehatan mental terdekat.
Selain itu kamu juga bisa menghubungi Komunitas Yayasan Pulih di Instagram @yayasanpulih dan email pulihcounseling@gmail.com atau melalui Hotline Kementerian Kesehatan di 1500-567.
The post BREAKING: Aktris Oh In Hye Meninggal Dunia appeared first on Kpop Chart.