Pada Rabu (10/7) Radio Suara Salatiga berkesempatan melakukan kunjungan kerja dan studi banding ke Radio eRTe FM Temanggung. Kunjungan tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan pengetahuan tentang pengelolaan radio milik pemerintah daerah.
Pada kesempatan tersebut para kru kedua radio juga berbagi pengalaman dan ilmu agar radio tetap menjadi media yang eksis di tengah perkembangan zaman yang serba digital.
“Inovasi harus terus diterapkan dan dimunculkan agar radio tetap diterima semua lapisan masyarakat,” tutur Puspa, direktur produksi eRTe FM saat sesi brainstroming di kompleks Pemkab Temanggung.
Menurutnya radio harus fleksibel dan pandai dalam memanfaatkan perkembangan teknologi dan informasi sekarang ini.